Daebak big bang,proud tobe VIP…hohoho…mulai mendunia…..

Comik Favorit Saya

Sudah sejak kecil saya menyukai komik…Hmmm…sejak TK sepertinya, komik pertama yang saya beli doraemon,dan harganya masih 3000 rupiah. Ini ni daftar komik yang paling saya sukai,menginspirasi dan nggak bosan saya baca berulang-ulang…check this out!

1. Dear Boys (terutama yang Act II)Image

Komik karangan Hiroki Yagami ini menceritakan perjuangan anak-anak club basket Mizuho untuk pertandingan antar prefektur. Tokoh utamanya bernama Kazuhiko Aikawa dan Takumi Fujiwara. Komik ini digambar dengan rapi,nggak membuat mata sakit saat membacanya. Alur ceritanya enak diikutin dan selalu ada kejutan di setiap volumenya. Tokoh kesukaan saya tentu saya si jenius Aikawa, seorang siswa pindahan dari SMA Tendoji. SMA Mizuho sebenarnya punya dua tim basket, tim basket putra dan tim basket putri. Tapi,akibat skandal pemukulan pelatih oleh Fujiwara akhirnya tim ini jadi berantakan. Aikawa yang selalu ceria menunjukkan antusiasme dan kecintaannya pada basket sehingga membuat anggota tim yang lain merasa bersemangat lagi untuk turun ke lapangan.  Ceritanya keren deh, nggak salah kalau komik Dear Boys: Act 2 menerima penghargaan Manga Kodansha sebagai manga shonen terbaik.

2. QED (Quod Erat Demonstrandum)

Image

Q.E.D. adalah singkatan dari frasa latin Quod Erat Demonstrandum yang berarti “yang sudah dibuktikan” atau “yang sudah terbukti”. Komik ini bergenre detektif. Menceritakan Toma, seorang anak SMA jenius yang sebenarnya telah lulus dari MIT dan Kana, anak seorang inspektur polisi, mereka berusaha memecahkan kasus2 yang terjadi di sekitar mereka. Banyak komik detektif yang beredar di pasaran, tapi saya langsung jatuh hati pada QED, apa karena saya mendalami fisika ya???hehe…kelebihan komik ini bila dibandingkan dengan komik sejenis lainnya adalah berperannya teori fisika dan matematika pada penyelesaian kasus. Salut,komik yang pantas untuk dikoleksi,

3. Full Metal Panic

Image

Komik ini karya Souji Gatau (kaget juga saat tahu ternyata mangaka ini seorang cewek). Komik ini mengisahkan Sosuke Sagara, seorang agen rahasia dari kesatuan Mythril yang ditugaskan melindungi Chidori Kaname (cewek yang diduga seorang whispered– orang yang mempunyai kemampuan genetik untuk memberi arahan pilot) dari incaran teroris. Sosuke yang terbiasa berperang di Afganistan sejak usia 8 tahun ternyata ga berkutik di dunia remaja SMA. Kapal selam Mythril dikapteni oleh Teletha Testarossa,yang juga seusia Kaname dan merupakan wanita yang cerdas.Dalam melaksanakan tugasnya, Sosuke dibantu oleh Sergeant Major Melissa Mao dan Sergeant Kurz Weber.

4. Song

Image

Ini dia komik Korea yang paling menarik hatiku…Konyol banget, artnya bagus, goresannya lumayan halus dan detail. Song mengisahkan 4 orang pelajar SMA yang ingin membentuk grup Rock yang diberi nama Germ Bomb. Kelima pemuda ini bernama Cheon Hyeok, Pil Seong,Jeong Tae,Hae Yong.Kelimanya berusaha mengikuti kompetisi band SMA, namun tiba-tiba Pil Seong harus mengundurkan diri dari band untuk fokus di karir modelingnya. Akhirnya terjadi perubahan member dengan masuknya Geun-geun, seorang cewek polos bersuara emas yang ternyata menyukai Marilyn Manson. Mereka terus berjuang walau mendapat tentangan dari kakek geun-geun…

5. Penguin Brother (Pin-Bro)

Image

SMA Tokiwa terdiri dari kelompok White dan Black sedangkan Grey adalah kelompok netral yang individualis. Kelompok ini dibedakan dengan penggunaan seragam sekolah, sedangkan grey memakai naju bebas. Dengan modal mental dan tubuh yang kuat, Hina Mishima seorang murid pindahan bersama Tetsuta Koshiba, seorang warga grey mulai mengubah sekolah ini menjadi sekolah yang normal dan menyenangkaan selayaknya SMA-SMA lainnya di Jepang. Hina yang kuat dan berani, dia dikenal sebagai cewek yang membuat ketua geng White berlutut dan meruntuhkan ketua geng Black.Ide cerita komik ini unik. sumpah,unik..recomended deh..haha

nah, itulah lima komik favorit saya dari ratusan bahkan ribuan volume komik yang sudah saya baca…Kalau ada pendapat bilang komik itu ga mutu dan bikin bodoh, itu salah lho…..buktinya, saya penggila komik sejak TK, tapi saya nggak berubah jadi anak bodoh, saya bisa kuliah di fisika. semuanya hanya masalah membagi waktu saja kok…

Aku, mahasiswa dan tunanetra

Kisah ini terjadi beberapa bulan yang lalu. Saat itu aku ada di sebuah terminal. Bus jurusan Purwokerto – Semarang yang kunaiki sudah lumayan penuh. Begitu naik, mataku mengembara mencari tempat duduk yang kosong. Yes, dua tempat duduk di sebelah kananku kosong. Yang satu tempat duduk dekat jendela, persis di sebelah seorang bapak penyandang tuna netra. Yang satunya lagi dekat seorang mahasiswa dan pacarnya yang sedang tidur.

Bis yang kunaiki itu punya sistem tempat duduk 2 dan 3 seat. Aku memilih kursi disamping si mahasiswa dan pacarnya. Dengan pertimbangan aku akan merepotkan bapak-bapak buta jika aku memilih tempat duduk pertama.

“Permisi mas,ini kosong?”dengan sopan aku bertanya.

Si mahasiswa diam saja. Aku melirik jaket yang dia pakai. Oh,ternyata dia mahasiswa salah satu perguruan tinggi terkenal di negeri ini.

“Kursinya kosong?” aku kembali bertanya.

Si mahasiswa tadi hanya melirikku. Aku mulai emosi.

“Bisa geser mas?” tanyaku dengan nada sedikit tinggi,membuat beberapa orang menoleh ke arahku. Wanita cantik pacar mahasiswa tadi terbangun sebentar dan kembali tidur dipundak pacarnya.  Si cowok menyebalkan tadi masih tetap diam,dia malah memasang headset di kepalanya.

Tiba-tiba si bapak buta menyeletuk.

“Nggak dapat tempat duduk mbak? Sebentar ya,saya geser sebentar.”

Dengan tertatih-tatih si Bapak buta bergeser dan meraba-raba tas yang dia taruh di bawah kursi dengan tongkatnya. Detik itu juga hatiku mencelos. Dunia macam apa yang sekarang aku tinggali? Butuh waktu sekitar satu menit untuk bapak tadi bergeser ke dekat jendela.

“Nah sudah,silakan mbak.”

“Terima kasih,pak.” Jawabku.

Kepedulian dan rasa tenggang rasa ternyata nggak bisa ditunjukkan oleh seorang mahasiswa tampan yang kuliah di Universitas ternama. Kepedulian itu datang dari seorang Bapak tua penyandang tuna netra. Matanya mungkin tidak berfungsi baik,tapi mata hatinya tetap tajam.

“Ini yang dua puluh ribu yang mana mbak?”Tanya si bapak buta membuyarkan pikiranku. Beliau memperlihatkan dua lebar uang puluhan. 20.000 rb di tangan kanan dan 50.000 di tangan kiri.

“Yang kanan,Pak”

“Terima kasih,mbak.” Si Bapak lalu tersenyum.

Aku balas senyum. Bukankah hidup itu harus saling tolong menolong?

Rumah

rumah

Gambar sederhana dan ini kubuat di tengah-tengah kesibukanku menulis skripsi dan seminar fisikaku. Ini merupakan penyeimbang emosi, penstabil jiwa,dan sebuah pelarian. Rasanya bosan banget harus nulis berparagraf-paragraf dengan tuntutan sesuai EYD, buku pedoman penulisan skripsi dari fakultas, di sini titik, di sini koma, kutipan satu spasi, dua spasi. Ahhhgggrrr….ribet banget.Belum lagi aturan menjorok beberapa senti dari tepi. Waduh…

Gambar ini kubuat karena aku kangen rumah. Selalu kangen dengan rumah.Walau hanya sehari, seminggu, sebulan meninggalkan rumah,rasa kangen tetap saja muncul. Mungkin karena rumah berisi manusia-manusia yang menyanyangi kita tanpa syarat. Dan suasana rumah adalah suasana yang paling familiar di benak saya. Rasanya selalu sama.Selalu nyaman.

Aku tinggal di daerah pegunungan yang berhawa sejuk. Cenderung dingin malahan. Di pagi hari hujan kadang turun dengan lumayan lebat. Kebiasaanku di saat seperti itu adalah berdiam diri di depan TV sambil makan snack dan membungkus tubuhku dengan selimut tebal, nggak lupa pake sandal kelinciku yang berbulu-bulu.

Aku paling suka memandang hujan dari jendela rumah,tetesan air hujan di aspal dan dedaunan, titik-titik embun di jendela, udara yang lembab bercampur aroma angin…dan tentu saja secangkir kopi hangat yang siap untuk diseruput. Di saat seperti itu rasanya tenang sekali, seolah semua masalah yang membelit hidup dan kehidupanku ini hilang….

Karya Pertamaku media “Paint”

taman bunga

Gambar asal coret di Paint

Ini dia karya pertamaku yang amburadul dg media “Paint”. Kangen banget melukis lagi……Tapi di kos ga ada cat minyak,kanvas,palet,kuas dll. Kalaupun ada pasti berakhir dengan ditimpukin teman2 coz bau minyaknya yang “wow” banget.

Setelah meraih gelar Spd aku akan comeback nglukis dan nulis lagi. Untuk sekarang vakum adalah jalan terbaik…

hari-hari menjelang libur

Liburan lebaran udah di depan mata. Jujur, kuliah jadi kurang konsentrasi.Ini jelas bahaya,apalagi kuliah yang membutuhkan konsentrasi tinggi seperti Gelombang dan Optik serta Fisika Modern.Apalagi besok Senin ujian KD 1 untuk Fismod.wah…wah… benar-benar bahaya, mana handout belum punya lagi.saat kuliah hanya ‘sedikit’ persen (he2 aku nggak tega menuliskannya dalam bentuk angka) yang masuk.Kayaknya aku harus ke perpus nie…Ya, udahlah semangat!!!!